Pelayanan Perpustakaan Keliling di Kampung Pancasila SDN Kebunagung II di Dampingi Persit KCK Ranting 2 Koramil 0827/01 Kota

    Pelayanan Perpustakaan Keliling di Kampung Pancasila SDN Kebunagung II di Dampingi Persit KCK Ranting 2 Koramil 0827/01 Kota

    SUMENEP - Membaca tidak dapat dipisahkan dari dunia pendidikan. Baik di tingkat sekolah dasar, menengah, maupun tinggi. Kegiatan membaca memiliki banyak manfaat, seperti dalam pepatah bahwa buku adalah jendela dunia. Membaca menjadi kunci untuk mengetahui informasi.

    Dalam hal ini Persit Jajaran Kodim 0827/Sumenep melalui Koramil 0827/01 Kota Ny. Restu Nanang Fadhori dan Ny. Chaerul ikut berpartisipasi mendukung pencanangan Kampung Pancasila Kodim 0827/Sumenep di Desa Kebunangung, Kecamatan Kota Sumenep pada kegiatan Taman Baca Keliling bertempat di SDN Kebungagung II.

    Tidak hanya Persit kegiatan taman baca juga di ikuti ibu PKK dari Desa Kebunagung, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sumenep. 

    Ketua Persit KCK Ranting 2 Koramil 0827/01 Kota Ny. Restu Nanang Fadhori mengatakan bahwa perpustakaan keliling itu bertujuan untuk meningkatkan minat baca para siswa agar warga Desa Kebunagung sudah tertanam gemar membaca.

    "Perpustakaan keliling ini berfungsi untuk melayani masyarakat yang tidak terjangkau oleh Perpustakaan Umum, sehingga para siswa ini bisa membaca koleksi buku yang tersedia" ungkapnya. Senin (26/9/2022). 

    Ia juga menuturkan Adapun peran, fungsi dan tujuan dibentuknya Kampung Pancasila di Desa Kebunagung yakni untuk mengantisipasi penyebaran paham radikalisme, bahkan terorisme, sehingga sejak dini kita tanamkan kepada anak-anak agar selalu berpedoman pada nilai nilai pancasila.

    Sementara itu pihak Kepala Sekolah SDN Kebunagung II Bapak Ali Basah mengatakan dengan adanya pelayanan perpustakaan keliling ini dapat memberikan suasana baru disekolah, diharapkan dapat memacu semangat para siswa untuk rajin membaca baik di sekolah maupun di rumah. 

    "Anak-anak sangat antusias dengan kedatangan layanan perpustakaan keliling ini, semoga dengan adanya Layanan Perpustakaan Keliling ini dapat menambah wawasan para siswa" tandasnya.

    sumenep
    Yudik

    Yudik

    Artikel Sebelumnya

    Terkait RUU Sisdiknas, DPKS Perjuangkan...

    Artikel Berikutnya

    Kajari Sumenep Menilai Pentingya Dilakukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Saat Politisi Terjebak Janji Politik
    MCM Dorong Menkomdigi dan DPR RI Kaji Soal Pembatasan Medsos bagi Anak-anak
    Hendri Kampai: Saat Penjahat dan Penjilat Bersatu dalam Kekuasaan, Hasilnya Pengkhianatan Terhadap Bangsa dan Negara
    Hendri Kampai: Tersangkakan Hasto, Keadilan yang Diuji dan Masa Depan KPK

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll